F16 Viper Site Consule Game Beberapa Console Game Terbaik

Beberapa Console Game Terbaik

Console Game

Bermain game di konsol merupakan wujud mencari hiburan untuk melepas penat. Dewasa ini produsen konsol terus berinovasi dalam memproduksi konsol gaming terbaik. Dari yang hanya bisa dimainkan di rumah, sampai bisa dibawa bermain di mana pun. Jika Anda bingung membeli konsol gaming apa yang sesuai dengan kebutuhanmu, berikut adalah beberapa console game yang bisa jadi referensi bagi Anda.

6 Console Game Terbaik dan Terbaru

1. Nintendo Switch Red & Blue Neon

Dirilis untuk menutup kegagalan seri WiiU, Nintendo Switch sukses mencuri perhatian sejak dirilis Maret 2017 berkat inovasi konsep hybrid. Nintendo Switch ini dapat dimainkan di televisi. Caranya, dengan menaruhnya di dock­ khusus dan dapat menjadi konsol handheld ketika dilepas. Terobosan lainnya adalah controller yang disebut joy-con yang dapat dilepas dari bodi Switch. Ketika dilepas, Anda dapat bermain dengan posisi apa saja dan juga bisa dijadikan controller kedua untuk bermain bersama teman.Nintendo ini dijual dengan kisaran harga Rp. 4,5 juta

2. Nintendo Switch Lite

Konsol game handheld modern yang menarik dan colourful. Seakan tak ingin kalah dari pesaing-pesaingnya, Nintendo menelurkan penerus konsol genggam 3DS yang juga adik dari Nintendo Switch. Switch Lite hadir dengan porsi yang ringkas, bentang layar 5.5 inci, serta lebih kecil 15% dan ringan 20% dibanding sang kakak.

Konsol satu ini hadir dalam tiga jenis warna, yakni turqoise, black, & yellow, Switch Lite hanya bisa dipakai bermain secara handheld tanpa bisa dicolokkan ke tv. Saat ini sudah ada beberapa toko resmi yang membuka pre-order, sebab Switch Lite baru resmi dirilis pada 20 September 2019. Kisaran harganya sekarang sekitar Rp.2,8 juta.

Konsol Game

3. PlayStation 4 Pro 1 Tb

Console game satu merupakan versi upgrade dari PlayStation 4. Peripheral ini mampu memroses loading game bekerja lebih cepat karena prosesornya yang lebih kuat hingga 1.3 kali dari versi pertama. Namun, perubahan terbesarnya terletak di sektor grafis. Sony membuatnya menjadi konsol gaming pertama yang mendukung grafis 4K. Resolusi yang begitu detil dan tajam ini tentunya memberikan sensasi bermain yang memuaskan. Anda bisa membelinya dengan harga Rp. 5,5 – 7 juta.

4. Microsoft Xbox One S + 2 Controllers

Console canggih dengan berbagai macam aksesoris gerak ini bisa didapat dengan mahar Rp.3,5 – 3,8 juta. MeskipunXbox One Stidak sepopuler kedua pesaingnya, tapi konsol game buatan Microsoft ini sebenarnya cukup inovatif. Peripheral ini hanya bisa memainkan digital game konsol, tidak bisa versi fisik layaknya DVD, CD, atau Blue-Ray. Seluruh game yang diunduh melalui toko akan tersimpan langsung di memori internal, sebesar 1 Tb, yang sudah disediakan.

Performa grafisnya pun begitu mengagumkan. sangat detail, tajam, dan terawa nyata. Tidak lupa, karena dibuat oleh Microsoft, maka tersedia beragam aksesori tambahan untuk bermain game. Seperti, setir dan pedal gas untuk balapan dan joystick untuk simulasi pesawat terbang. 

5. Nintendo 2DS XL Pokeball Edition

Meski bisa dibilang berada di ujung masa hidupnya, tetapi bukan berarti seri konsol genggam dari Nintendo yang satu ini bisa dilupakan begitu saja. Deretan game-game berkelas sudah hadir di konsol ini. Consol gamesatu inimemiliki bentuk yang cukup unik dan lucu menyerupai barang ikonik di serial game Pokemon. Hal ini yang membuatnya cocok digunakan oleh anak-anak untuk bermain. Sebab ada banyak judul game sederhana dan mendidik yang sudah dirilis.Pokeball Edition ini bisa didapat mulai dari Rp.2,7 juta.

6. Neo Geo SNK Arcade Mini Game Console

Console yang berbentuk mesin arcade ukuran mini dan ada joysticknya ini dijual dengan harga kurang dari Rp.800 ribu.

Produk yang satu ini bisa dibilang unik. Sepeti namanya, konsol ini bentuknya seperti mesin arcade yang ada di Timezone dan Fun World tapi berukuran mini. Meski begitu, sudah tersedia ratusan game di dalamnya yang semuanya adalah rilisan perusahaan SNK. Uniknya lagi, ada tuas joystick kecil yang bisa digunakan untuk mengontrol gerak karakter di dalam game.

Related Post